Sejarah Perumdam Tirta Perwira

Perumdam Tirta Perwira didirikan pada tahun 1968 dengan tujuan untuk menyediakan air bersih bagi masyarakat Kabupaten Purbalingga. Sejak berdiri, perusahaan ini terus berkembang dan meningkatkan kualitas pelayanannya.

Perjalanan Sejarah

Kronologi perjalanan Tirta Perwira dalam melayani masyarakat Purbalingga

1927 - 1940

Cikal Bakal Perumdam Tirta Perwira

Pada awalnya, penyediaan air minum dibutuhkan oleh Pabrik Gula dan Rumah Kantor Residen yang diambilkan dari mata air Kawung Carang, Banyumas

1968 - 1969

Awal Mula Pendirian Perumdam Tirta Perwira Kab. Purbalingga

Terbit PERDA Nomor 1 Tahun 1968 didirikan PDAM Purbalingga tertanggal 27 Agustus 1968. Nama sebelumnya adalah Saluran Air Minum (SAM) bagian dari Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten (DPUK). Berbekal bantuan dari Direktorat Jenderal Cipta Karya terealisasi Pembangunan Penangkap Air di Desa Walik, Reservoir Karanggambas, pipa Distribusi dari Banyumas ke Purbalingga. Saat itu mulai PDAM mulai melayani Masyarakat kota secara mandiri

Dampak: Memulai era baru pelayanan air bersih untuk masyarakat Purbalingga
1985-1988

Pembangunan Beberapa Infrastruktur

Pada periode ini dimulai Pembangunan Bangunan Aerasi di Desa Karanglewas dan Pipa Transmisi dari Desa Walik ke Karanglewas dan Pemasangan Pipa Distribusi dan penambahan 550 SR kemudian Pembangunan Gedung Kantor PDAM Kedungmenjangan dan penambahan 500 SR